Kwarran Cisarua Sukseskan Survei Lalu Lintas Bersama Dishub Kabupaten Bogor

Media Sosial

Gerakan Pramuka Kwartir Ranting (Kwarran) Cisarua dilibatkan dalam Program kegiatan survey kinerja lalu lintas yang diselenggarakan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor pada 25 April 2022 – 10 mei 2022.

Aktifitas utama dalam kegiatan ini adalah menghitung jumlah kendaraan yang melewati Cisarua. Adapun kendaraan yang dihitung meliputi sepeda motor, mobil pribadi . Kendaraan umum mpu, bus sedang, bus besar, kendaraan barang truk kecil/pick up, truk sedang, truk besar dari arah cianjur menuju bogor dan begitupula sebaliknya.

Lokasi pos survei untuk perhitungan berada di SDN Tugu selatan 02 Jalan raya puncak desa tugu selatan kecamatan Cisarua.

Anggota Pramuka Kwarran Cisarua yang dilibatkan dalam kegiatan ini berjumlah 13 orang yang terdiri dari pengurus Kwartir Ranting dan Dewan Kerja Ranting. Petugas secara bergantian melakukan survei, adapun teknis pergantian petugas dilakukan dengan shift siang dan malam selama 24 jam. Teknis perhitungan menggunakan alat counter dan dicatat sebagai laporan setiap jam nya.

Menurut Deden Kusmawan selaku andalan ranting Kwarran Cisarua mengungkapkan kegiatan survei lalu lintas ini sangat bagus karena dapat mengetahui jumlah kendaraan yang melewati Cisarua. Selain itu kegiatan ini merupakan wujud dari kerjasama antara Dinas Perhubungan dengan Kwartir Cabang Kabupten Bogor.

“Sangat bagus karna jumlah kendaraan yang melewati cisarua bisa dikehaui, selain itu bisa menjalin kerja sama antara dinas perhubungan dengan pramuka kwartir cabang kabupaten Bogor:, ungkap Deden.

Perlu diketahyi kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui jumlah pemudik yang menggunakan jalan raya puncak dan sebagai presentase meningkat atau menurunya pemudik dari tahun ketahun. Pada survei tahun 2022 ini jumlah tertinggi kendaraan yang melintas terjadi pada Sabtu, 7 mei 2022 dengan jumlah kendarran 41.551 dari Bogor Menuju Cianjur dan 44.186 kendaraan arah Cianjur menuju Bogor.

Reporter: Putri/ Pusinfo Kwarran Cisarua

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *