CITEUREUP – Partisipasi para penegak kwarran citeureup sangat menjunjung tinggi rasa kepedulian terhadap sesama. Mereka ikut berpartisipasi turut membantu dalam pelaksanaa program Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) yang berjalan selama 3 hari pada tanggal 20-22 september 2022.
Kegiatan ini dilaksanakan di 3 tempat yang berbeda yaitu dari Puskesmas tajur ke MI Miftahul huda berlanjut di SDN gunung sari 2 dan yang terakhir di SDN gunung sari 1.
Kegiatan ini didampingi oleh bidan Dety dan para penegak yang ikut berpartisipasi berjumlah 12 orang setiap harinya dari beberapa sanggar bakti yang berbeda.
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan para penegak pun sangat antusias terhadap kegiatan ini karena senang bisa berkegiatan lagi terlebih kegiatan inipun membantu warga dalam imunisasi (BIAN).
Kak Suhartini selaku Ketua Kwarran Citeureup berharap semua yang terlibat dalam kegiatan BIAN diberikan kesehatan dan selalu dalam perlindungan Allah SWT.
“Kepada para penegak diharapkan dalam keadaan sehat dan selalu dalam perlindungan allah yang maha kuasa,” Harap Kak Suhartini.
Kak Suhartini pun sangat berterima kasih kepada para penegak yang turut berpartisipasi dalam kegiatan BIAN ini karena dalam hal ini terlihat kepedulian para penegak terhadap warga sekitar sehingga semua bisa berjalan dengan baik dan lancar.
“Terima Kasih pada adik-adik penegak yang telah membantu pelaksanaan BIAN di Kwarran Citeureup. Ini merupakan wujud dari Kepedulian adik-adik penegak untuk masyarakat,” ucap Kak Suhartini.
Reporter: Ina Elfita Rahmawati