MEGAMENDUNG – Ketua kwartir ranting Megamendung menutup lomba tingkat II pada Minggu, (29/1/2023). Dalam upacara penutupan, panitia mengumumkan hasil perlombaan pada Lomba tingkat II Kwarran Megamendung.
Regu berprestasi tinggi jenjang SD/MI baik putera dan putri diraih oleh regu utusan SDN Sukamanah 1 sedangkan SMP/MTs diraih oleh SMPN 1 Megamendung kemudian akan mewakili Kwarran Megamendung pada Lombat Tingkat III Kwarcab Kabupaten Bogor.
Kak R. Nurlaeli mengungkapkan regu yang berprestasi pada lomba tingkat II akan mewakili Kwarran Megamendung pada lomba tingkat III Kwarcab Kabupaten Bogor.
“Disini LT II ini akan terpilih regu berprestasi untuk mewakili Megamendung untuk mengikuti LT III tingkat cabang kabupaten Bogor,” ucap Kak Nurlaeli.
Selanjutnya kak Nurlaeli mengapresiasi atas perjuangan seluruh peserta yang mengikuti Lomba tingkat II megamendung. Cuaca hujan tidak menghalangi seluruh peserta untuk mengikuti perlombaan. Dirinya bangga dengan seluruh peserta yang telah bekerja keras dan menunjukan potensinya.
“Adik adik sudah berjuang, dari pertama pembukaan kita hujan -hujanan tetapi adik adik masih semangat mengikuti semua kegiatan kegiatan untuk lomba ini. Kakak bangga dengan adik adik semuanya, ini adalah pemenang semuanya yang mewakili sekolahnya masing masing”
Perlu diketahui Lomba tingkat II Kwarran Megamendung dilaksanakan pada 28-29 Januari 2023 di Lapangan Sukaresmi yang diikuti 432 orang peserta yang terdiri dari 216 penggalang putra dan 216 penggalang putri.
Sumber dan foto: Azis / Kader Unit Warta Sayaga Kwarcab Kabupaten Bogor