Kwarran Cibungbulang Adakan Santunan Anak Yatim

Media Sosial

CIBUNGBULANG – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Cibungbulang mengadakan kegiatan santunan anak yatim di Sekertariat Kwarran pada Sabtu, (15/4/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh Pengurus Kwarran, Dewan Kerja Ranting,  dan perwakilan Dewan Ambalan. Total ada 30  anak yatim yang diberikan santunan pada kegiatan ini. Dan dilanjut dengan Buka Puasa Bersama.

Menurut Ibu Indra Kegiatan ini sangat bermanfaat sekali bagi anak-anak yatim karena bisa membantu mengurangi kebutuhan sehari-hari mereka apalagi menjelang hari raya idul fitri. Diharapkan kegiatan seperti ini bisa dilakukan rutin setiap tahunnya.

“Menurut saya kegiatan ini sangat bermanfaat terutama untuk anak-anak yatim bisa membantu sedikit mengurangi segala kebutuhan mereka apa lagi mau lebaran mudah-mudahan kegiatan ini bisa diadakan kembali di tahun depan,” ujar Ibu Indra.

Perlu diketahui santunan anak yatim ini merupakan salah satu kegiatan dalam Ramadhan Series 3 yang digelar kwarran Cibungbulang pada tanggal 14-16 April 2023.

Sumber Dan Foto: Muhamad Adib Musyaffa  /  Tim Reportase KBL Kwarcab kabupaten Bogor

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *