Kwarran Rumpin Gelar Musyawarah Ranting X

Media Sosial

KAB. BOGOR – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Rumpin mengadakan kegiatan Musyawarah Ranting (Musran) di aula Kecamatan Rumpin pada Sabtu, (2/3/2024)

Tujuan utama diadakannya kegiatan ini adalah laporan pertanggungjawaban ketua kwarran masa bakti 2021-2024, membuat program kerja tahun 20224-2027 dan memilih ketua Kwarran baru.

Kegiatan musran ini dihadiri oleh Sekretaris Kwarcab Bogor, Sekretaris Kecamatan Rumpin sebagai unsur Mabiran, para pengurus Kwarran dan DKR Rumpin, dewan kehormatan pramuka rumpin, pengawas, ketua PGRI, ketua K3S, kepala puskesmas dan para Ketua Mabigus dan pembina se-kecamatan Rumpin.

Kegiatan ini dibuka oleh Kak Ahmad Kosasih selaku Sekretaris Kwartir Cabang Kabupaten Bogor dan diikuti oleh 54 orang peserta yang merupakan utusan gugusdepan.

Acara berjalan dengan lancar dan rangkaian kegiatan dari sidang pendahuluan sampai sidang pleno semua berjalan dengan sukses tanpa ekses. Pada sidang pemilihan ketua Kwarran ada 2 calon kandidat yaitu kak Badrudin dan kak Supriyati. Dari hasil pemilihan, suara yang diperoleh kak Supriyati 28 suara dan Kak Badrudin 24 suara. Dengan demikian Kak Supriyati terpilih menjadi ketua Kwarran Rumpin masa bakti 2024-2027

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *