CIAMPEA – Anggota pramuka SDN Cihideung Ilir 03 Kwarran Ciampea mengadakan kegiatan rantang Pramuka di Jl. Raya Cibanteng dan Jl. Desa Cibanteng Kecamatan Ciampea pada Sabtu, 23 Maret 2024.
Secara swadaya anggota pramuka mengumpulkan bahan makanan untuk disumbangkan kepada masyarakat. kemudian peserta melakukan pengemasan yang dibimbing oleh para pembina. Setelah semua paket siap acara dilanjutkan dengan pengarahan pembina dilanjutkan pembagian pembagian kepada masyarakat oleh peserta.
Sebanyak 50 paket sembako diserahkan kepada warga yang kurang mampu dan duafa disekitar sekolah.
Menurut kak Tresna Sundari Muldan selaku pembina Pramuka SDN Cihideung Ilir 03 pada bulan Ramadhan yang penuh berkah ini kita diajarkan untuk meningkatkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama. Oleh karena itu, Sanggar bakti SDN Cihideung ilir 03 yang berada di wilayah Kwartir Ranting Ciampea Kabupaten Bogor menyelenggarakan kegiatan Pembagian Rantang Ramadhan Peduli sebagai bentuk pengamalan Dasa Darma Pramuka.
“Ramadhan bulan penuh berkah dimana kita diajarkan untuk meningkatkan empati dan kepedulian kepada sesama, maka gugusdepan kami megadakan kegiatan rantang pramuka,” ungkap Kak Tresna
Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian kita terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya mereka yang kurang mampu. Dengan berbagi makanan berbuka puasa, kita dapat membantu mereka yang mungkin tidak memiliki cukup makanan untuk berbuka. Pembagian rantang Ramadhan ini juga menjadi sarana bagi kita untuk menjalin silaturahmi dan memperkuat rasa persaudaraan antar sesama anggota pramuka. Kegiatan ini merupakan kesempatan untuk mengamalkan Dasa Darma Pramuka.
Perlu diketahui kegiatan ini diikuti oleh 50 orang anggota pramuka SDN Cihideung Ilir 03 dan didampingi oleh pembina. Adapun pembina yang mendampingi adalah kak Tresna Sundari Muldan, kak Ismail Marzuki, kak Helmi Juniar, kak Nissa Maulida Rahmah, kak Sinta Mukhlisin, kak Vita Kartika, kak Rosmawati dan kak Ani Nuraini