Kab. Bogor – Antusias, kompak, pantang menyerah, dan penuh semangat, 4 hal yang diperlihatkan para peserta Pendidikan dan Pelatihan Anggota Unit Warta Sayaga Angkatan 2 Kwartir Cabang Kabupaten Bogor. Sebanyak 27 orang peserta yang tersusun dari 14 peserta putra dan 13 peserta putri dari golongan penegak pandega melakukan kegiatan pelatihan di Yonarmed 10 Brajamusti di hari kedua Diklat pada Selasa, 25 Juni 2024.
Para peserta mendapatkan sejumlah materi yaitu tata cara pertolongan pertama dalam kecelakaan, Peraturan Baris-berbaris, dan beberapa permainan untuk membentuk karakter para peserta yang dikemas dalam kegiatan outbound. Disela-sela istirahat, para peserta juga diberikan yel-yel untuk membangkitkan semangat setelah menerima beberapa materi.
Kegiatan outbond merupakan kegiatan yang paling dinikmati oleh para peserta karena ada 4 tantangan yang harus mereka lewati diantaranya permainan roda gila, memindahkan bola dengan tambang secara berkelompok, halang rintang, dan bergelantung di tambang.
Resti andini – Tim Reportase Kwarcab Kabupaten Bogor