Peserta Pelatihan dan Pendidikan Calon Unit Warta Sayaga angkatan II di hari ke-3

Media Sosial

Hari ke-3 kegiatan pelatihan dan pendidikan calon unit warta sayaga angkatan II pada, Rabu (26/06/24).

Pukul 02.00 WIB peserta pelatihan dan pendidikan calon unit warta sayaga angkatan II dibangunkan oleh panitia untuk berkumpul di depan Wisma Gedung Gerakan Pramuka.

“Kalian dibangunin pada susah, semalem tidur jam berapa hah, disuruh ganti seragam lelet, kebiasaan, gimana mau dinilai baik kalau penampilan kalian aja masih berantakan, masih suka leha-leha.” Ucap salah satu Kakak Unit Warta Sayaga angkatan I salah satu sebagai panitia.

Banyaknya peserta pelatihan dan pendidikan calon unit warta sayaga angkatan II melakukan kesalahan lupa tidak memakai nomor tanda pengenal, tidak membawa tongkat, tidak memakai baret, bangun telat, melaksanakan hukuman push-up karena kesalahan yang dibuat.

Pada pagi hari kegiatan diawali dengan kultum yang dibawakan oleh Kak Yuniar dan dilanjutkan dengan sharing tentang penugasan Warta Sayaga.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan sukses banyak ucapan selamat dan maaf yang di ucapkan oleh Kakak Unit Warta Sayaga angkatan I dan ucapan maaf, terimakasih dari Calon Unit Warta Sayaga angkatan II kepada Kakak Unit Warta Sayaga angkatan I.

“Kakak minta maaf ya apabila ada kesalahan kata maupun tindakan yang membuat kalian tersinggung atau merasa sakit hati, kakak lakuin ini hanya untuk mengetes kekompakan kalian, keren banget waktu malam, apresiasi sebesar-besarnya dari kakak buat kalian, selamat dan sukses, ingat kakak lakuin ini tidak untuk balas dendam atau apapun itu, inituh proses awal kalian, karena diluaran sana mungkin akan lebih seram seandainya kalian membuat salah, tugas kita masih banyak ya, jaga kekompakan kalian.” Ucap salah satu Kakak Unit Warta Sayaga angkatan I.

 

Susi – Tim Reportase Kwarcab Kabupaten Bogor

 

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *