PARUNGPANJANG – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Parungpanjang sukses menyelenggarakan seleksi petugas Upacara HUT Pramuka ke-63 yang berlangsung di SMPN 1 Parungpanjang pada Sabtu, (03/08/2024).
Sebanyak 150 peserta mengikuti seleksi ketat yang bertujuan untuk melahirkan kader petugas upacara berjiwa besar dan berlandaskan nilai-nilai Pancasila serta Dasa Darma.
Acara dibuka secara resmi oleh Kak Syarif Hidayatullah S.Ag.,M.M., selaku Waka Binamuda Kwartir Ranting Parungpanjang. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran petugas upacara dalam menghidupkan semangat dan nilai-nilai kepramukaan dalam setiap peringatan HUT Pramuka.
Seleksi ini menjadi ajang pembuktian bagi para peserta untuk menunjukkan kemampuan dan dedikasi mereka dalam menjalankan tugas sebagai petugas upacara. Para peserta diuji dalam berbagai aspek, mulai dari pengetahuan tentang kepramukaan, kemampuan memimpin, hingga penguasaan tata upacara.
“Seleksi ini bukan hanya tentang mencari petugas upacara yang handal, tetapi juga tentang membentuk karakter dan jiwa kepemimpinan yang tangguh,” ujar Kak Syarif.
Kwartir Ranting Parungpanjang berharap melalui seleksi ini, akan terpilih para petugas upacara yang mampu menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan semangat, sehingga Upacara HUT Pramuka ke-63 di Kwartir Ranting Parungpanjang akan berlangsung khidmat dan berkesan.
Anam – Tim Reportase Kwarcab Kabupaten Bogor