22 Anggota Pramuka Muda di Mts Al-Makmur Naik Tingkat, Siap Jadi Penggalang yang Mandiri

Media Sosial

PARUNGPANJANG — Sejumlah 22 siswa/i dari Mts Al-Makmur, Parungpanjang, mengikuti Pelantikan Kenaikan Tingkat Rakit pada 5-6 Oktober lalu. Kegiatan ini merupakan bagian dari pengujian SKU (Syarat Kecakapan Umum) tingkat rakit, yang bertujuan untuk melatih calon penggalang agar lebih memahami SKU dan memiliki keterampilan yang lebih baik.

Acara dibuka oleh Kak Ahyani, selaku Kak Mabigus Mts Al-Makmur, dan diikuti oleh 10 peserta putra dan 12 peserta putri. Selama dua hari, mereka menjalani berbagai kegiatan, mulai dari upacara pembukaan, haiking, istirahat dan sholat (ishoma), hingga pengujian SKU (05/10/12)

“Kegiatan ini penting untuk melatih adik-adik agar lebih mandiri, tegas, dan kreatif,” ujar Kak Aceng, pembina putra gugus depan Mts Al-Makmur. Ia berharap agar ilmu yang diberikan oleh pembina dapat diterapkan oleh para peserta dalam kehidupan sehari-hari. ” saya juga berharap dengan adanya pelantikan kenaikan tingkat Rakit ini adik-adik dapat menerapkan ilmu yang diberikan oleh para pembina dikehidupan sehari-hari”

Pelantikan Kenaikan Tingkat Rakit ini menjadi momen penting bagi para calon penggalang untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan mereka. Mereka diharapkan dapat menjadi generasi muda yang bertanggung jawab, berdisiplin, dan siap menghadapi tantangan di masa depan.

 

Anam – Parungpanjang

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *