Ramai Pengunjung Pasca Lebaran: Humas Kwarran Parungpanjang Pantau Situasi Wisata Gunung Dago

Media Sosial

PARUNGPANJANG – Libur panjang pasca Lebaran dimanfaatkan banyak masyarakat untuk berwisata. Untuk memantau situasi dan mendapatkan informasi terkini, tim Humas Kwarran Parungpanjang melakukan wawancara dengan petugas tiket masuk Wisata Alam Gunung Dago, Minggu lalu. Kak Hana, anggota tim Humas, berkesempatan mewawancarai Kak Anis, petugas tiket Gunung Dago.

Wawancara tersebut bertujuan untuk mengetahui informasi terkait harga tiket masuk dan jumlah pengunjung yang datang setelah libur Lebaran. Kak Anis menjelaskan bahwa harga tiket masuk masih tetap sama dan jumlah pengunjung mengalami peningkatan signifikan.

“Setelah Lebaran, jumlah pengunjung meningkat cukup pesat,” ujar Kak Anis. “Hal ini menunjukkan bahwa Gunung Dago menjadi salah satu destinasi wisata favorit masyarakat.”

Data yang diperoleh dari wawancara ini akan menjadi bahan evaluasi bagi Kwarran Parungpanjang dalam merencanakan kegiatan PAM Wisata selanjutnya. Informasi mengenai jumlah pengunjung juga berguna untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung di masa mendatang dan memastikan kelancaran serta kenyamanan para wisatawan. Hal ini menunjukkan komitmen Kwarran Parungpanjang dalam mendukung kelancaran dan kesuksesan kegiatan wisata di Gunung Dago.

Risky Zuliansyah — Unit Warta Sayaga

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *