Kunjungan Tim Monitoring Kwarcab Kabupaten Bogor ke Kwarran Cigudeg Pada Hari ke-2 KBL 2025

Media Sosial

*KUNJUNGAN TIM MONITORING KWARCAB KABUPATEN BOGOR KE KWARTIR RANTING CIGUDEG PADA HARI KE-2 PAM KARYA BAKTI LEBARAN TAHUN 2025.*

PRAMUKA-KAB.BOGOR-Gerakan Pramuka kwartir ranting Cigudeg dikunjungi oleh tim monitoring dari kwarcab kabupaten Bogor,tepatnya pada hari Sabtu 29 Maret 2025, pada pukul 12.00 WIB sampai dengan selesai.

Tim monitoring kwarcab kabupaten Bogor mendatangi pos PAM kwartir ranting Cigudeg pada hari ini,yang bertempat di Kantor Koramil Cigudeg,Kunjungan tim monitoring ini berjumlah 4 orang, diantaranya yaitu kak Doris (selaku Waka abdimas peduli kwarcab kabupaten Bogor),kak Andry dan dua rekan kwartir cabang kabupaten Bogor lainnya.

Kedatangan Tim monitoring ini disambut Hangat langsung oleh unsur Kwarran Cigudeg, diantaranya yaitu oleh Kak Ade Hasbullah selaku ketua Kwartir Ranting Cigudeg,Kak Fuji Akbar Lesmana selaku Sekretaris Kwartir Ranting Cigudeg dan didampingi langsung oleh kak Rifki Kumaedi selaku Ketua Dewan Kerja Ranting Cigudeg serta instansi TNI Setempat dan Anggota Pramuka yang bertugas hari ini.

Adapun pembahasan dari tim monitoring ini yaitu Silaturahmi, Mengecek Kelengkapan Personil dan Kelengkapan Administrasi serta Melakukan Pengarahan kepada Tim yang bertugas,tim monitoring juga sempat berkeliling dijalan raya depan pasar Cigudeg untuk melihat dan mengamati arus lalulintas secara langsung,sehingga bisa terpantau secara signifikan.

setelah mewawancarai kak Andry selaku tim monitoring kwartir cabang kabupaten Bogor,kak Andry sangat antusias mengunjungi tiap Pos PAM masing masing Kwarran,walaupun harus menerjang kemacetan yang rumit dari arah kabupaten Bogor (Cibinong) sampai dengan daerah paling ujung wilayah satu,kak Andry juga mengapresiasi semangat anggota Pramuka yang bertugas pada hari ini dan bersyukur bisa kekwartir ranting Cigudeg karena menurut kak Andry kwartir ranting Cigudeg adalah kwartir ranting yang ‘Ramah’ yang kak Andry gambarkan dalam satu kata.

‘untuk para anggota Pramuka yang bertugas diutamakan minta izin orang tua,minta bimbingan kepada pembinanya,dan minta petunjuk apa yang harus dilakukan serta jaga selalu kesehatan dan keselamatan masing-masing dan saya juga berharap anggota Pramuka yang bertugas bisa menyalurkan ilmu dan pengalamannya kepada adik tingkatnya supaya ditahun berikutnya bisa lebih baik’ujar kak Andry selaku tim monitoring kwarcab kabupaten Bogor.

 

Nama : Siti Nazwa Aulia

Unit Warta Sayaga Kabupaten Bogor

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *