CIBINONG – Kwartir Cabang (Kwarcab) Bogor memberikan bantuan berupa bingkisan kepada petugas pemulasaraan jenazah Covid-19. Hal itu sebagai bentuk kepedulian Kwarcab Bogor.
“Ini sedikit dari pramuka untuk para penjaga makam di sini untuk membantu meringankan beban. Mudah-mudahan manfaat,” kata Ketua Kwarcab Bogor, Agus Ridallah seusai ziarah ke makam pahlawan di Taman Makam Pahlawan Pondok Rajeg, Cibinong, Kamis (12/8/2021).
Sebagai petugas penggali kuburan, Asep merasa senang karena mendapatkan bantuan.
“Semoga bisa bermanfaat untuk kita semua disini Harapannya, tetap semakin kompak pandemi juga cepat berakhir supaya kita lebih fokus merawat makam pahlawan ini,” ujar Asep.
Tidak hanya itu, Dani yang memiliki tugas sama dengan Asep mengucapkan terima kasih kepada Kwarcab Bogor atas bantuannya.
“Saya sebagai petugas penggali jenazah Covid mengucapkan terima kasih atas sumbangan yang diberikan kepada kami, semoga bermanfaat. Semoga kita diberikan kesehatan oleh Allah SWT,” pungkasnya. *
Reporter: MHT (Kominfo Kwarcab Bogor)