Apresiasi Personil Babinsa Ciburayut Atas Peran Pramuka Cigombong Bantu PAM Nataru

Media Sosial

CIGOMBONG – Gerakan Pramuka Kwartir ranting Cigombong ikut serta turun langsung ke lapangan untuk membantu pihak kepolisian kecamatan cijeruk dalam mengamankan lalu lintas dalam malam puncak nataru tahun 2022 Sabtu, (31/12/2022)

Giat pengamanan nataru ini telah dilaksanakan selama 6 hari berturut-turut di tol exit Cigombong, dengan di ikuti oleh anggota Polsek Cijeruk, anggota pramuka kwarran Cigombong, anggota TNI, tenaga kesehatan. Walaupun kondisi cuaca yang akhir akhir ini sedang tidak membaik tetapi itu tidak menjadi halangan kami dalam melakukan tugas ini.

Sementara itu kak Hardi selaku salah satu personil babinsa Ciburayut memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada anggota pramuka Kwarran Cigombong atas ke ikut sertaan nya dalam mengamankan lalu lintas di puncak nya Nataru tahun 2022.

Beliau juga menyampaikan bahwa ke ikut sertaan anggota pramuka sangat amat membantu dalam mengatur arus lalu lintas, serta masyarakat menyebrangi jalan raya, lalu beliau berharap kami sebagai anggota pramuka dapat terus meningkatkan kebersamaan.

“Yang pastinya dengan kehadiran adik-adik pramuka ini di pos keamanan exit tol Cigombong, Alhamdulillah sangat sangat membantu kita dalam pengaturan lalu lintas, kalau bisa harapan kami tingkatkan lagi kebersamaan sebagai anak pramuka,” Ujar kak Hardi.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *