Inilah Teknis kegiatan di Kwarran Jasinga di KBL 2023

Media Sosial

KAB. BOGOR – Pengurus Kwarran jasinga mengadakan Rapat kordinasi dan pembagian tugas Karya Bakti Lebaran (KBL) pada senin, 17 April 2023.

Tujuannya yaitu untuk persiapan KBL (Karya bakti lebaran) sekaligus pembagian tugas PAM yang akan dilaksanakan pada 18-21 April 2023 titik Pos PAM Unit Kwarran Jasinga berada dii Pasar dan terminal Sipak, Jasinga.

Rapat kordinasi dan persiapan KBL (Karya Bakti Lebaran) ini dihadiri oleh 23 penegak diantaranya 7 putra, 16 putri  yang berasal dari sanggar bakti SMAN 1 Jasinga, SMA PGRI, SMK Wirasinga, SMK Giri Taruna dan SMK Arrahmah, serta dihadiri 4 pengurus kwarran, 2 orang pembina gudep dan 4 orang anggota DKR .

Dengan Rapat kordinasi ini adalah untuk mempersiapkan dan belajar bagaimana cara pengamanan lalu lintas yg baik dan benar. Peserta sangat antusias dalam mempersiapkan kegiatan Karya Bakti Lebaran ini karena sebagai pengabdian diri Pramuka penegak terhadap masyarakat.

Dalam pembagian Tugas PAM akan ada dua sesi yaitu sesi pagi – siang dan sesi siang – sore hari penegak yang bertugaspun akan saling bergantian untuk turut serta mengamankan arus mudik di Pos PAM kwarran Jasinga.

Sumber dan foto: Muhamad Rasyid Ridlo / Tim Reportase KBL Kwarcab Kabupaten Bogor

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *