CILEUNGSI – Gerakan Pramuka SDIT Nurul Akbar Kwarran Cileungsi Kabupaten Bogor melaksanakan bakti sosial dalam rangka Gerakan hari peduli sampah Nasional dan Hari Baden Powell tahun 2024 pada Kamis, (22/2/2024).
Kegiatan ini diikuti oleh 70 orang anggota pramuka dan 3 orang Pembina pendamping. Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan dilanjutkan dengan pembagian kelompok, aksi bersih-bersih lingkungan dan penutupan.
Kegiatan ini berdasarkan arahan Kwarran Cileungsi, sebagai salah satu wujud eksistensi Pramuka dalam kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat, sesuai dengan Dasa Dharma ke 2 yaitu Cinta Alam dan kasih sayang sesama manusia. Para anggota Pramuka memiliki tangung jawab bersama untuk menjaga mengamalkan kebersihan di lingkungan. Karena Alam adalah teman, kita jaga sebaik-baiknya.
Kegiatan yang dilakukan meliputi kegiatan membersihkan lingkungan sekitar sekolah. Kegiatan dimulai pukul 13.30 WIB diikuti oleh 70 anggota penggalang baik putra dan putri. Para anggota penggalang dibagi menjadi 3 kelompok yang didampingi oleh para Pembina yang bertugas untuk membersihkan lingkungan sekitar. Di tiap- tiap lokasi diampingi oleh Pembina kami yaitu kak Titin, Kak Mayang dan Kak Hasan. Selesai kegiatan Pembina memberi apresiasi atas kerja kerasnya dalam kegiatan ini sehingga kegiatan ini terlaksana dengan sukacita.