CILEUNGSI – Pondok pesantren Daarul Aytam As-Shofy 2 laksanakan kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan. Kegiatan yang diikuti oleh 40 orang anggota putra dan putri ini berlangsung di gedung dan lingkungan sekitar Ponpes selama dua hari, dihitung dari tanggal 21 – 22 Oktober 2024.
Serangkaian kegiatan diikuti oleg para peserta dengan penuh antusias. Kegiatan diawali dengan Upacara Pembukaan, Kak Bubun Hasbullah selaku KA Mabigus membuka kegiatan sekaligus meresmikan Ambalan Mushab Alkhoir dan Ummu Umarah.
Dalam narasinya pada Upacara Pembukaan, Kak Bubun berpesan agar para peserta dapat mengikuti kegiatan dengan niat dan tekad yang kuat dari awal hingga akhir. Dan semoga, gerakan Pramuka di Ponpes Daarul Aytam As-Shofy 2 bisa terus berkembang dan melahirkan para praja muda yang berpegang teguh dan menepati Tri Satya dan Dasa Dharma.
sumber : Ifwina_unit warta sayaga_wil 3