CITEUREUP – Gerakan Pramuka kwarcab Kabupaten Bogor mengadakan Ziarah Rombongan Ke Taman makam Pahlawan Pondok Rajeg Pada Sabtu,(13/08/2022)
Kwarran Citeureup mengikuti Kegiatan ziarah ini dengan mengirimkan perwakilan penggalang, penegak dan masing-masing 1 pasukan penggalang, 1 ambalan penegak dan 10 orang pembina pramuka dan Pengurus Kwarran Citeureup ikut berziarah.
Kak Suhartini mengatakan bahwa tempatnya sejuk damai karena masih banyak pepohonan yang rindang di tata dengan rapih oleh Pemda kab Bogor, setibanya di makam kami mendoakan alm agar di tempatkan di tempat yang indah di surganya Allah.
Beliau orang-orang yg telah berjasa bagi bangsa dan negara serta agama. Untuk diri kita sendiri agar kita selalu ingat kepada Allah SWT bahwa kitapun akan seperti beliau. Kembali ke tanah tanpa membawa apa-apa selain amal Sholeh, ilmu yang bermanfaat dan anak yg selalu mendoakan.
Reporter ina elfita rahmawati