​CIBUNGBULANG– Gerakan Pramuka SMA Cendekia Baznas Gugus Depan 09.181 dan 09.182 menggelar Pelantikan Dewan Ambalan Baru Masa Bakti 2026-2027 pada Selasa (20/1/2026). Kegiatan yang berlangsung di Aula SMA Cendekia Baznas ini diikuti oleh 15 anggota Penegak putra dan 25 anggota Penegak putri. Hadir dalam acara tersebut Kak Deni Irawan, S.Or. selaku pembina yang melantik, serta Ketua DKR Cibungbulang, Kak Muhammad Yusuf Saputra beserta jajarannya.

​Beberapa pengurus inti yang dilantik di antaranya Muhammad Adam Sulaeman (Pradana Putra), Nazifatun Nisa (Pradana Putri), Rasid Alkatiri (Krani Putra), Farelia Nurul Izzati (Krani Putri), Rizwan Maulana (Juang Putra), Shessri Wahyuni Nur Arifah (Juang Putri), Ismul Azham Setiawan (Juru Adat Putra), dan Satria Fitro'ul Hasanah (Juru Adat Putri).
​Dalam kesempatan tersebut, Kak Deni Irawan memberikan apresiasi atas kehadiran Dewan Kerja Ranting (DKR) Cibungbulang. "Terima kasih saya sampaikan kepada kakak DKR yang telah membimbing teman-teman dari Ambalan Pramuka SMA Cendekia Baznas. Karena selama saya di sini kurang lebih 8 tahun, baru kali ini pelantikannya didampingi langsung kakak-kakak dari DKR Cibungbulang," ungkapnya.

​Beliau juga secara khusus menyampaikan apresiasi kepada pengurus lama atas dedikasi mereka selama ini. "Kakak mengucapkan terima kasih kepada kakak Dewan Ambalan 2025-2025 karena atas partisipasinya memperjuangkan roda organisasi Gerakan Pramuka di SMA Cendekia Baznas. Selamat Kakak sampaikan kepada pengurus Dewan Ambalan yang baru masa bakti 2026-2027," lanjut Kak Deni.

​Ia menekankan agar pengurus baru memegang teguh amanah yang diberikan. "Jadikan pelantikan ini sebagai momen bahwa kalian itu diperhatikan. Momen pelantikan ini sakral, jangan sampai hanya sebagai ceremonial saja. Manage waktunya dengan baik seperti tertuang pada Dasa Darma yaitu bertanggung jawab dan dapat dipercaya. Kalau sudah dilantik harus bertanggung jawab, dalam arti bakti dan darma kalian. Darma itu tidak hanya diucapkan, tapi harus dilaksanakan," tegasnya. Acara pun berjalan dengan khidmat dan lancar hingga akhir.

​Sumber: MYS21